Bermula pada saat saya
menginjak sekolah menengah kejuruan (SMK), pada saat itu di sekolah saya sedang ada
pameran pertunjukan berbagai macam mesin. Mulai dari mesin injeksi, karburator
dan sebagainya. Saat itu saya hanya melihat dan hanya bisa membayangkan bahwa
saya dapat mengajukan satu buah mesin yang membunyai akselerasi dan kapasitan
mesin yang tinggi, agar dapat di pertunjukan di depan umun dan agar smua orang
mengetahui keterampilan saya. Mulai saat itu saya selalu berpikir untuk
mempunyai satu mesin standar kemudian agas saya dapat mengubahnya menjadi mesin
yang mempunyai kapasitas melebihi mesin motor standar lainnya. Akhirnya saya
mulai mencari bagaimana mendapatkannya, saya mencari ke suatu bengkel kerabat dekat saya dan ia
pun berkata bahwa ia tidak mempunyainya. Tidak sampai disini saya menyerah
untuk tujuan serta impian yg ingin di capai, setelah lama mencari dan tak
juga mendapatkannya. Akhirnya sayapun memaksakan untuk mencobanya pada kendaraan
saya sendiri. Sangat banyak membaca itulah hal yang penting dan saya mulai
menanyakan kepada kerabat saya bagaimana cara menaikan kapasitan mesin motor. Langkah
demi langkah saya lakukan dari mempelajari hingga membeli bahan serta spare part
yg di butuhkan. Mulai dari corteran yang biasa disitu saya tidak menduga salah
perhitungan, kemudian saya memperbesar corteran kembali pada tahap ini saya
hampir berhasil dan pada saat melakukan test, motor diluar dugaan menembakan
api dari pengeluaran gas buang. Ketika di periksa piston tidak dapat menahan
kompresi dan kehancuran yg terjadi.
Hampir tiga bulan untuk
mempelajari hal tersebut dan saya pun memasuki tahap akhir. Dimana mesin motor
saya melakukan oversize yang terbesar lagi – lagi membutuhkan bahan yg harus
dibeli dan kehabisan dana adalah salah satu resikonya. Mencoba dengan perhitungan
yang matang agar mesin motor mempunyai akselerasi yang tinggi dan stabil .
sudah beberapa kali mencoba dan akhirnya mndapatkan hasil akhir, mesin yg
sangat saya impikan sangat kuat sangat cepat itulah hoby serta kesenangan saya
hingga saat ini . pada akhirnya mesin motor saya dapat saya tunjukan kepada
umum bukan hanya motor besar yg
mempunyai kekuatan yg besar tetapi motor matic pun bisa di rubah seperti
layaknya si raja jalanan . demikian akhir dari pengalaman hidup saya yg paling
mengesankan, semoga dapat bermanfaat bagi penulis dan pembacanya.
Hikmah
dari cerita tersebut :
Janganlah cepat
menyerah dalam segala impian apalagi yang menyangkut dengan hidup kita dan
orang lain. Gapailah segala apa yang kita inginkan, bila sesuatu yang baik kita
lakukan dari awal maka akan menghasilkan akhir yang sangat baik dan memuaskan. Bersemangatlah
selagi kita masih muda untuk menggapai cita-cita, karna kegagalan adalah salah
satu hal terkecil dari keberhasilan .