Minggu, 15 April 2012

Masalah - Masalah Kejiwaan

Skizofrenia (schizophrenia)

Pengertian
Skizofrenia (schizophrenia) merupakan penyakit otak yang timbul akibat ketidakseimbangan pada dopamin, yaitu salah satu sel kimia dalam otak. Ia adalah gangguan jiwa psikotik paling lazim dengan ciri hilangnya perasaan afektif atau respons emosional dan menarik diri dari hubungan antarpribadi normal. Sering kali diikuti dengan delusi (keyakinan yang salah) dan halusinasi (persepsi tanpa ada rangsang pancaindra).

Saya pribadi mengartikan Skizofrenia (schizophrenia) sebagai bentuk gangguan psikotik di mana si penderitanya seringkali "memerdekakan" keyakinannya sendiri. Maksud dari kalimat "memerdekakan" keyakinan sendiri di sini adalah bahwa si penderita sering menganggap kuat tentang apa-apa yang dia nilai, dia anggap, atau dia rasakan terhadap sesuatu yang menjadi objek pikirannya --padahal, belum tentu secara faktanya bahwa penilaiannya terhadap objek yang dipikirkannya itu adalah benar--. Kalau saya kaitkan dengan istilah dari agama Islam, tak jarang pikirannya tersebut cenderung mengarah pada Su'uzhan (buruk sangka). Itulah karenanya mengapa saya menyebutnya dengan kalimat "memerdekakan" keyakinannyasendiri.

Skizofrenia (schizophrenia) bisa mengenai siapa saja. Bahkan, data American Psychiatric Association (APA) tahun 1995 menyebutkan, satu persen populasi penduduk dunia menderita skizofrenia. 75% Penderita skizofrenia mulai mengidapnya pada usia 16-25 tahun. Usia remaja dan dewasa muda memang berisiko tinggi karena tahap kehidupan ini penuh stresor. Kondisi penderita sering terlambat disadari keluarga dan lingkungannya karena dianggap sebagai bagian dari tahap penyesuaian diri.

Pengenalan dan intervensi dini berupa obat dan psikososial sangat penting karena semakin lama ia tidak diobati, kemungkinan kambuh semakin sering dan resistensi terhadap upaya terapi semakin kuat. Seseorang yang mengalami gejala skizofrenia sebaiknya segera dibawa ke psikiater dan psikolog.

Faktor Genetik Yang Menyebabkan Penyakit Tersebut
Schizophrenia adalah jenis penyakit jiwa yang dapat diturunkan . Penyebab lainnya adalah tekanan jiwa yang tak tertahankan dan fisiologi otak . Orang yang menderita penyakit ini tidak dapat mengekspresikan emosinya dengan baik, cenderung menutup diri dari pergaulan dan tidak responsif. Penyakit jiwa ini bersifat kronis dan dapat menyerang siapa saja . Melihat kehebatan dampaknya , penyakit ini dapat dikatakan penyakit jiwa yang paling merusak (destruktif).

Bisakah Penyakit Ini Disembuhkan ?
John Nash adalah contoh nyata bahwa penyakit ini bisa di sembuhkan dan mantan penderitanya masih tetap bisa melakukan hal-hal yang membanggakan bagi keluarga dan lingkungannya . Dan pegobatannya , karena ini merupakan penyakit otak maka yang paling memang kunci dalam pengobatannya adalah obat-obatan antipsikotik, Selain itu perlakuan yang tidak berlebihan terhadap penderitanya dapat mempercepat penyembuhan .

Sumber :
http://joys-inspiration.blogspot.com/2011/01/pengertian-skizofrenia-schizophrenia.html
http://www.anneahira.com/jenis-penyakit-kejiwaan.htm

1 komentar: